Profil Eks Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli, Si Menantu Luhut

Profil Eks Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli, Si Menantu Luhut - GenPI.co BALI
Ini profil eks Pangdam Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak yang ternyata menantu Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. Foto: Antara

Mengutip dari berbagai sumber, kariernya di dunia TNI, Mayjen Maruli Simanjuntak sempat mengemban banyak jabatan strategis.

Jabatan penting yang pertama kali didudukinya ketika dipercaya menjadi Komandan Detasemen Tempur (Denpur) Cakra pada 2002.

Kemudian, mulai 2005, Maruli menjadi seorang Perwira Bantuan Madya Operasi (Pabandya Ops) Kopassus hingga 2008.

Maruli, lalu dipercaya mengisi posisi Komandan Batalyon (Danyon) 21 Grup 2 Kopassus pada 2008 hingga 2009.

Pada tahun yang sama, Maruli mendapatkan promosi jabatan dengan ditunjuk sebagai Komandan Sekolah Komando Pusat Pendidikan dan Latihan Pasukan Khusus (Pusdik Passus) hingga 2010.

Pada 2010-2013, Maruli dipercaya menjadi Wakil Komandan Grup 1 Kopassus. Setelah itu, ia mengemban posisi Komandan Grup 2 Kopassus hingga 2014.

Pada 2014, Maruli menjadi Asisten Operasi Komandan Jenderal (Asops Danjen) Kopassus.

Pada tahun yang sama, Maruli ditunjuk menjadi Komandan Grup A Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) hingga 2016.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya