Profil Eks Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli, Si Menantu Luhut

Profil Eks Pangdam Udayana Mayjen TNI Maruli, Si Menantu Luhut - GenPI.co BALI
Ini profil eks Pangdam Udayana, Mayjen TNI Maruli Simanjuntak yang ternyata menantu Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Sebelum digantikan oleh Mayjen TNI Sonny Aprianto, Panglima Komando Daerah (Pangdam) IX Udayana diambil alih oleh Mayjen TNI Maruli Simanjuntak. Berikut profilnya yang juga menantu dari Luhut Binsar Pandjaitan ini.

Mayor Jenderal (Mayjen) Maruli sejatinya lahir di Bandung, Jawa Barat pada 27 Februari 1970.

Ia merupakan jebolan Akademi Militer (Akmil) 1992 yang berpengalaman di Infanteri Kopassus dan Detasemen Tempur Cakra.

Kariernya sebagai Tentara Nasional Indonesia pun cukup cemerlang hingga kini akhirnya menjabat sebagai Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Pangkostrad TNI AD).

Nah, uniknya kisah cintanya yang berakhir ke pelaminan bukan berasal dari dunia ketentaraan.

Ya, mantan Pangdam Udayana ini berhasil mempersunting Paulina Pandjaitan yang tak lain dan tak bukan putri dari Menteri Koordinasi Kemaritiman dan Investasi saat ini, Luhut Binsar Pandjaitan.

Ceritanya, Maruli saat itu menjadi atlet Judo dalam gelaran SEA Games 1995. Dan disanalah ia bertemu dengan sosok sang istri yang seorang liason officer (LO).

"Kebetulan istri saya dulu jadi LO-nya untuk tahun 95 atau 96 ya, saya kebetulan atlet pada saat itu. Saya atlet judo," kata Maruli," dikutip wawancara kanal Youtube Gilbert Lumoindong.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya