Rugi Besar Efek Curi Sesari, 4 Pria Ditangkap Polisi Gianyar Bali

Rugi Besar Efek Curi Sesari, 4 Pria Ditangkap Polisi Gianyar Bali - GenPI.co BALI
Empat pria pencuri sesari di Pura Dalem Pekung, Payangan ditangkap Polisi Gianyar, Bali. Foto: Polsek Payangan

GenPI.co Bali - Polisi Sektor (Polsek) Payangan, Gianyar, Bali telah menangkap empat pria pencuri sesari, pis bolong hingga bunga emas di Pura Dalem Pekung, Jumat (11/02/22). Siapa sangka kerugian yang disebabkan tersangka tergolong besar.

Dalam suatu konferensi pers, Rabu (16/02) dari pihak kepolisian Gumi Seni dipimpin Kapolres AKBP I Made Bayu Sutha Sartana, S.I.K., M.H., Kapolsek Payangan AKP I Putu Agus Ady Wijaya, S.H., terungkap aksi pencurian beserta pemberatan.

Dugaan kejahatan sendiri berawal dari pengaduan adanya barang hilang di wilayah Pura Dalem Pekung Banjar Payangan Desa Dalam wilayah Desa Melinggih Kecamatan Payangan, Gianyar, Bali.

BACA JUGA:  Izinkan Nyomya Ogoh-ogoh Bali, Koster Sebut Syarat dan Hadiah

Barang yang hilang sendiri nyatanya 5000 (lima ribu) keping uang bolong asli, 2 (dua) buah bunga emas dan uang sesari sekitar Rp. 5.000.000, (lima juta rupiah).

Nah, berdasarkan laporan serta keterangan para saksi, pihak polisi Gianyar menurunkan Unit Opsnal bersama Penyidik yang berhasil menangkap empat pria, salah satunya berasal dari Selat, Karangasem, Bali pada Jumat (11/02) pukul 23.00 WITA.

BACA JUGA:  RESMI! Gubernur Bali Koster Izinkan Pawai Ogoh-ogoh Jelang Nyepi

Keempat orang pun berhasil diringkus yakni inisial I Kadek S, I Komang GS, I Putu A, I Ketut A. Dari tangan pelaku didapatkan barang bukti berupa sejumlah uang sesari dan pis bolong.

Meskipun barang yang dicuri mereka terbilang hanya pecahan uang biasa beserta pis bolong, jumlahnya ternyata luar biasa. Ya, keempatnya setidaknya sebabkan kerugian Rp38,5 juta.

BACA JUGA:  Ada Karantina Khusus, Gubernur Koster Girang Wisman Sambangi Bali

Terlebih bunga emas yang digasak di pura memiliki taksiran harga paling mahal diantara barang-barang yang dicuri lelaki tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya