Anggota DPR RI Peduli Pariwisata Bali, Luhut Disurati Ini

Anggota DPR RI Peduli Pariwisata Bali, Luhut Disurati Ini - GenPI.co BALI
Luhut Binsar Pandjaitan disurati anggota DPR RI demi selamatkan pariwisata Bali. Fotoi: Antara

GenPI.co Bali - Anggota DPR RI fraksi partai PDI Perjuangan, I Nyoman Parta gundah dengan pariwisata Bali yang anjlok hingga sekarang. Ia pun menyurati Menko Manves, Luhut Binsar Pandjaitan ini.

Sudah 1,5 tahun, Pulau Dewata bergulat dengan rendahnya kunjungan wisatawan baik lokal maupun internasional, pada akhirnya doa kebangkitan ekonomi mereka mulai terkabul.

Ya, setelah galakkan vaksinasi massal dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM), pencabutan larangan penerbangan internasional buat Bali siap tunjukkan tajinya lagi.

BACA JUGA:  Untung Jutaan Rupiah, Polisi Tangkap Muncikari 5 PSK Bali

Namun, alih-alih dapat pengunjung sejak pencabutan kedatangan internasional 14 Oktober lalu, para wisman malah tak kunjung datang dan buat I Nyoman Parta kecewa dengan Luhut.

Dalam surat bernomor 058/INP/A-232/XI/2021, politisi PDID ini mendesak agar Luhut segera membantu menyelamatkan Bali salah satunya dengan menghapus aturan karantina.

BACA JUGA:  Curiga Korupsi di Pemkab Tabanan Bali, KPK Periksa 10 Saksi Ini

"Pulau Bali adalah tujuan wisata dunia, semenjak Covid-19, ekonomi Bali alami kontraksi, pertumbuhan minus, masyarakat Bali alami kesulitan ekonomi," kata Parta, Rabu (03/11/21).

Kekecewaan ini pun didasarkan fakta bahwa karantina hanya membuat wisman ogah berkunjung setelah harus menetap di hotel lima hari dan beban biayanya ditanggung sendiri.

BACA JUGA:  Terkait Korupsi DID Pemkab Tabanan Bali, KPK Panggil Dosen UNUD

Anggota DPR RI ini pun heran, lantas apa gunanya tes PCR yang notebene bisa lebih pasti mendeteksi adanya Covid-19? Selain itu adanya vaksin dua kali sudah cukup bentuk antibodi.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Parta Surati Luhut Pandjaitan, Isinya Pakai Kalimat Rakyat Bali Harus Diselamatkan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya