8 Manfaat dan Pentingnya HRIS Online bagi Perusahaan dan Karyawan

8 Manfaat dan Pentingnya HRIS Online bagi Perusahaan dan Karyawan - GenPI.co BALI
Ilustrasi pria bekerja menggunakan laptop. Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co

GenPI.co Bali - Human Resource Information System atau yang biasa dikenal dengan HRIS online merupakan sebuah sistem yang berupa kesatuan tersendiri atau bisa digabungkan dalam suatu sistem yang lebih besar dalam Enterprise Resource Planning (ERP)

Dengan melalui HRIS online, manajer HR dapat mengelola sekaligus mengakses informasi secara lengkap dan akurat perihal sistem penggajian, kebutuhan SDM, kinerja pegawai, data pegawai, informasi perihal payroll hingga pada kebijakan dan juga prosedur perusahaan dengan fitur payroll software.

Tentang HRIS online
Salah satu hal yang menentukan keberhasilan dalam suatu perusahaan adalah adanya sumber daya manusia. Namun, dalam mengelola sumber daya manusia perusahaan lebih sering membutuhkan banyak pegawai personalia dalam menjalankan tugas tersebut.

Untuk mendapatkan manajemen sumber daya manusia yang lebih efisien yang sekaligus dapat memberikan laporan yang komprehensif untuk pengambilan keputusan oleh suatu pimpinan, sehingga dibutuhkan adanya suatu sistem informasi.

Sistem informasi tersebut biasanya disebut dengan HRIS online yang telah didukung oleh aplikasi atau software yang membuat prosesnya menjadi otomatis dan menjadi panduan para karyawan terhadap informasi yang ada pada perusahaan.

Setiap perusahaan membutuhkan sistem ini karena dengan adanya HRIS online, perusahaan akan lebih mudah untuk memberikan informasi yang dapat menunjang performa dari perusahaan.

Sistem ini pun terbilang cukup lengkap. Hal ini disebabkan karena sistem ini mencakup beberapa fungsi, seperti rekrutmen, database, training, dan juga human resource reporting, serta management.

Sebagai contoh yaitu kasus penyimpanan data pegawai. File yang tersimpan secara manual akan lebih mudah dilihat oleh oknum-oknum yang tidak memiliki wewenang dan tidak bertanggung jawab.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya