Geger! ODGJ Ngamuk dan Rusak Mobil di Bali Diamankan Polisi

Geger! ODGJ Ngamuk dan Rusak Mobil di Bali Diamankan Polisi - GenPI.co BALI
Ilustrasi ODGJ di Bali. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Minggu (16/01/22) lalu, polisi Bali sukses mengamankan Muhammad Afandi, orang dengan gangguan jiwa (ODGJ) yang mengamuk dengan golok dan merusak mobil di di Jalan Gunung Tangkuban Perahu, Denpasar Barat.

Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu I Ketut Sukadi membenarkan informasi bahwasannya pria yang ditangkap jajaranya merupakan orang dengan gangguan jiwa.

Ia pun sempat memaparkan bagaimana gentingnya operasi penanganan peria kelahiran Malang, Jawa Timur, 8 September 1981 itu hingga libatkan personel kepolisian.

BACA JUGA:  Media Asing Heboh Viral Wanita Gianyar Bali 'Nikahi' Keris

Kepada pihak polisi, saksi sekaligus kerabat Muhammad Afandi bernama Ahmad Saenudin (35) menceritakan kronologis kejadian pada hari Minggu (16/01/22) pukul 15.00 WITA.

Awalnya, Saenudin mendatangi si ODGJ tersebut dengan maksud menyembuhkan penyakit mental yang dideritanya dengan cara mengajaknya pulang.

BACA JUGA:  Terlibat Bom Bali, Media Asing Heran Teroris Ini Divonis 15 Tahun

Alih-alih ikut kembali ke Malang, Jawa Timur, Afandi malah mengamuk dengan bawa golok cukup besar. Ia pun mengejar kerabatnya tersebut hingga merusak mobil dengan batu.

"Namun pelaku mengamuk dan langsung mengejar saksi dengan golok serta merusak mobil saksi dan memecahkan kaca mobil bagian belakang dengan batu," kata Iptu Sukadi, Senin (17/01/22) dikutip The Bali Sun.

Pihak polisi pun langsung turun ke lokasi kejadian setelah dihubungi warga yang ketakutan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya