Bali International Film Festival Digelar 11-14 November

Bali International Film Festival Digelar 11-14 November - GenPI.co BALI
Bali International Film Festival digelar pada 11-14 November 2021. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Bali International Film Festival digelar pada 11-14 November 2021. Melalui festival film ini, ratusan film domestik dan internasional akan diputar secara gratis.

Festival yang dikenal dengan nama Balinale hadir kembali setelah dibatalkan selama satu tahun karena adanya pandemi Covid-19.

Pendiri Bali International Film Festival, Deborah Gabinetti, mengatakan nantinya akan ada pemutaran film pendek pemenang penghargaan, film layar lebar dan film dokumenter dari Indonesia dan seluruh dunia.

BACA JUGA:  Buronan Kasus Narkotika Berhasil Ditangkap Kejari Denpasar

“Dengan menawarkan program tatap muka secara gratis, kami memposisikan festival untuk menyambut orang-orang kembali ke Bali dan ke bioskop,” ujar Deborah, pada Minggu (7/11/2021).

Deborah menjelaskan, pemutaran film gratis terbatas akan ditayangkan di Park 23 Cinema XX1 Kuta Selatan.

BACA JUGA:  Tingkatkan Layanan Kesehatan, Rumah Sakit Umum Bangli Dibangun

Cinema XXI (PT Nusantara Sejahtera Raya) dipilih karena merupakan jaringan bioskop terbesar yang sudah ada di 46 kota di Indonesia.

“Diperlukan registrasi untuk masuk ke pemutaran tatap muka gratis. Registrasi dibuka tanggal 5 November di Town Script. Sedangkan program daring akan ditampilkan di Book My Show,” katanya.

BACA JUGA:  Ratusan Juta Dana LPD Disita Kejari Klungkung, Kenapa?

Dia menambahkan, Balinale juga menjadi tuan rumah Asian Film Awards Academy (AFAA) di Jakarta pada tanggal 5-7 November 2021.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya