Demi Pariwisata, Kemenparekraf Bantu Bangun Toilet di Bali

Demi Pariwisata, Kemenparekraf Bantu Bangun Toilet di Bali - GenPI.co BALI
Kemenparekraf membantu pariwisata Bali dalam pengembangan toilet nyaman untuk wisatawan. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Mengingat pintu pariwisata sudah dibuka, pihak Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) membantu revilatisasi toilet di Pantai Kuta, Bali.

Semenjak PPKM hingga vaksinasi massal digalakkan di Pulau Dewata, pandemi Covid-19 mulai mamu teratasi dan kedatangan wisatawan mancanegara (wisman) tak terelakan lagi.

Gara-gara ini pula, pihak Kemenparekraf langsung menyerahkan pilot project (proyek percobaan) agar pembangunan toilet di salah satu pantai terindah di Pulau Dewata bisa tercapai.

BACA JUGA:  Usut BUMD, Bupati Badung Bali Bertemu Pemimpin Jombang

Menurut Deputi Bidang Pengembangan Destinasi dan Infrastruktur pihak kementerian terkait, Vinsensius Jemadu, langkah ini diharapkan bisa mewujudkan toilet bersih bak hotel bintang lima khusus pengunjung.

"Harapan kami, apa yang sudah kita bangun akan terus berkelanjutan dan pihak industri atau pemda (pemerintah daerah) dapat bekerja sama untuk membuat toilet bagus," papar Jemadu, Jumat.

BACA JUGA:  Selain Kerugian Rp1 M, BPBD Merinci Efek Gempa Karangasem Bali

Tak lupa, ia juga mengatakan jika revitaliasasi toilet ini akan berlanjut di Kuta, Bali pada 2022 sebagai percontohan untuk wilayah lainnya.

Adapun penyerahan pilot project ini sebagai bukti jika toilet-toilet yang direnovasi tersebut siap untuk digunakan lagi untuk para wisatawan, baik asing maupun lokal di Pantai Kuta.

BACA JUGA:  Media Asing Soroti Kata Koster Bali Kedatangan 20 Ribu Wisman

Kegiatan ini sendiri merupakan salah satu kolaborasi Kemenparekraf dengan Asosiasi Toilet Indonesia (ATI) serta industri sanitasi dalam menghadirkan toilet yang nyaman.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya