BRI Torehkan Prestasi Membanggakan di IDEAS 2022, Kok Bisa?

BRI Torehkan Prestasi Membanggakan di IDEAS 2022, Kok Bisa? - GenPI.co BALI
PT Bank Rakyat Indonesia alias BRI sukses boyong tiga penghargaan di IDEAS 2022 berkat terapkan ESG.

GenPI.co Bali - PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk alias BRI sukses tunjukkan prestasi membanggakan dalam gelaran IDEAS (Indonesia DEI & ESG Awards) 2022.

Bagaimana tidak? Dalam gelaran tersebut, salah satu bank milik BUMN ini mampu raih tiga penghargaan dalam tiga kategori berbeda.

Tiga penghargaan itu ialah Gold Winner dalam Kategori ESG (Environmental) – Improving Climate Change Resilience, Gold Winner dalam Kategori ESG (Social) – Embracing the Community.

Terakhir ada Kategori Pemimpin Terpopuler di Media Online 2021 yang diraih Direktur Utama BRI Group, Sunarso.

Keberhasilan BRI mencapai itu semua di IDEAS 2022 tak lepas dari penerapan strategi berbasis ESG.

Sekedar informasi ESG berkaitan dengan Environmental (lingkungan), Social (sosial), dan Governance (tata kelola).

Penilaian IDEAS 2022 dilakukan oleh sejumlah dewan juri yang merupakan pakar PR dan CSR (Corporate Social Responsibility), serta tokoh berpengalaman lainnya.

Sebut saja CEO CPROCOM Emilia Bassar, Expert in DEI Practices Dyah Indrapati, Expert in ESG practices Herry Ginanjar, Founder & CEO PR INDONESIA Group Asmono Wikan dan Nia Sarinastiti dari Accenture Indonesia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya