Didesak WALHI Bali, PT DEB Tolak Beber Proyek Terminal LNG

Didesak WALHI Bali, PT DEB Tolak Beber Proyek Terminal LNG - GenPI.co BALI
Meski dapat desakan dari WALHI Bali, PT DEB ogah beberkan proyek Terminal LNG di wilayah Intaran, Sanur, Denpasar. Foto: Antara

Menurut Purbanegara, setiap pembangunan pasti ada dampak, tetapi pihaknya berusaha memperkecil efek dari proyek Terminal LNG.

“Itu harus juga jadi pemahaman kita bersama sepanjang dampak negatif bisa diminimalisasi,” kata Purbanegara.

Sebelumnya, Purbanegara menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memotong kawasan hutan mangrove.

Ia menjelaskan bahwa dari sisi kajian yang diajukan kepada Kementerian LHK, akar rimpang mangrove paling maksimal di kedalaman lima meter.

"Teknis perpipaan di mangrove yang kita ajukan ke Kementerian LHK adalah pipa dengan dimensi 20 inchi. Pipa itu akan ditanam di bawah mangrove dengan teknik horizontal directioning drilling,” paparnya.

Sedangkan pipa yang di jalan raya akan ditanam dengan asumsi kedalaman yang sama, yaitu 10 meter.

Oleh karena itu, Ida Bagus Ketut Purbanegara memastikan bahwa pihaknya tidak akan memotong mangrove.

Terlepas penolakan PT DEB usai dapat desakan dari WALHI Bali, proyek Terminal LNG masih belum dapat restu dari ratusan bahkan ribuan warga Desa Adat Intaran. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya