Bikin Arak Bali Makin Mendunia, Ini Cara Promosi Gubernur Koster

Bikin Arak Bali Makin Mendunia, Ini Cara Promosi Gubernur Koster - GenPI.co BALI
Gubernur I Wayan Koster promosikan lagi arak Bali dengan cara mendesak penggunaan aksara Bali. Foto: Antara

Menurutnya, aturan pengemasan ini sejalan dengan Peraturan Gubernur Bali Nomor 1 Tahun 2020 yaitu menciptakan desain kemasan arak Bali lebih berkualitas.

Caranya dimulai dari penempatan aksara Bali sebagai satu kesatuan dalam merek produksi.

Koster menilai dengan penggunaan aksara Bali dapat membuat produk arak Bali memiliki ciri khas dan produknya tidak bisa ditiru oleh orang lain.

Produk arak Bali juga terlihat elegan dan spesifik dengan nilai kesakralan pada produk tersebut.

Gubernur Koster mengatakan akan mengumpulkan manajemen hotel dan restoran se-Bali sebagai bagian dukungannya pada produksi arak.

"Tujuannya agar seluruh hotel dan restoran di Bali menggunakan produk arak dan minuman tradisional lokal Bali minimum 50 persen. Jadi, semuanya harus punya niat untuk meningkatkan kualitas produk arak Bali termasuk kemasannya," bebernya.

Koster mengaku akan membuka akses penjualan arak Bali di hotel, restoran, supermarket, bandara, dan lainnya. Lewat penggunaan aksara Bali, si gubernur percaya bakal dongkrak penjualan arak. (Ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya