Bandara Ngurah Rai Berjubel Wisman, Wagub Cok Ace Salahkan Ini

Bandara Ngurah Rai Berjubel Wisman, Wagub Cok Ace Salahkan Ini - GenPI.co BALI
Wagub Cok Ace salahkan sesuatu pasca Bandara Ngurah Rai, Bali sempat berjubel wisatawan mancanegara (wisman). Foto: JPNN

"Saya sudah minta dan berharap agar proses menunggu barang penumpang bisa dipercepat," ujar Wagub Cok Ace, Senin (01/08/22).

Kegeraman Wagub Cok Ace atas insiden memalukan pada Jumat (29/07/22) lalu hanya ditunjukkan melalui sindiran halus di depan Kepala Kantor Imigrasi TPI Ngurah Rai Sugito.

"Ini bukan salah siapa-siapa, tetapi mekanismenya seperti itu,” sindir Wagub Cok Ace.

Sebelumnya, terjadi antrean panjang yang membuat turis asing terjebak berjam-jam hanya gegara menunggu stempel dokumen keimigrasian.

Keluhan wisatawan asing ini kemudian mencuat melalui artikel yang dirilis LoyaltyLobby dalam headline berjudul, “Bali Airport Has Become A Nightmare With Up To Five Hours Immigration Lineups!”.

Terlepas dari pernyataan Wagub Cok Ace, Kepala Kanwil Kemenkumham Bali Anggiat Napitupulu menegaskan bahwa tudingan terjadi antrean berjam-jam di Bandara Ngurah Rai, Bali tersebut tidak benar. (gie/jpnn)

 

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Wagub Cok Ace: Ini Bukan Salah Siapa-siapa, Tetapi

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya