Indonesia International Marathon di Bali Bikin Atlet Pecah Rekor

Indonesia International Marathon di Bali Bikin Atlet Pecah Rekor - GenPI.co BALI
Indonesia International Marathon di Bali buka kans atlet pecahkan rekor nasional. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Gelaran lomba lari skala internasional bertajuk Indonesia International Marathon 2022 di Bali membuka kans para atlet nasional pecahkan rekor nantinya.

Pendapat ini datang dari Agus Prayogo, atlet lari nasional yang mengharapkan agar gelaran seperti ini bisa berlanngsung tiap tahunnya.

“(Lomba lari, red.) ini salah satu event yang banyak men-challenge (memberi tantangan, red.) bagi atlet untuk bisa break (memecahkan, red.) national record (rekor waktu nasional, red.)," tutur Agus, Minggu (26/06/22).

Agus Prayogo, peraih medali perak marathon SEA Games 2021, pada ajang Indonesia International Marathon 2022 tiba di garis finish setelah berlari selama 2 jam 36 menit dan 16 detik sekaligus jadi yang tercepat.

Di urutan kedua, ada pelari dari TNI AD Rikki Marthin Luther Simbolon yang tiba di garis finish setelah berlari selama 2 jam 37 menit dan 39 detik.

Kemudian, urutan ketiga diisi oleh atlet lari asal Kalimantan Selatan Muhammad Ady Saputra yang catatan waktunya 2 jam 48 menit dan 43 detik.

Penyelenggara Indonesia International Marathon 2022 menetapkan rekor yang harus dipecahkan oleh para peserta adalah catatan waktu mendiang Eduardus Nabunom, pelari nasional yang wafat pada 2020, yaitu 2 jam 19 menit.

Hadiah yang dijanjikan kepada peserta jika mampu memecahkan rekor di bawah itu mencapai Rp1 miliar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya