
Yang dia maksud menyimpang adalah tidak seimbangnya pembangunan antarwilayah, yakni kawasan Bali selatan, utara, timur, dan barat.
"Pemerintah Provinsi Bali saat ini tengah berupaya menyeimbangkan pembangunan di Bali antara lain dengan pembangunan Tol Gilimanuk - Mengwi," tuturnya.
Hal tersebut ditegaskan Cok Ace saat berbicara di sela forum BBTF ke-8 bertajuk Balancing in Harmony di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Kamis (16/06/22).
Jika Tol Denpasar-Gilimanuk rampung, Cok Ace jarak tempuh rute tersebut bisa dipangkas hingga separuhnya dari 4-5 jam menjadi 2 jam.
"Ini juga akan mendukung industri perikanan yang ada di Bali Barat," ungkap pejabat bergelar profesor ini.
Bersamaan dengannya, lanjut Wagub Cok Ace, saat ini Pemprov Bali juga tengah menggeber health tourism.
"Yaitu dengan pembangunan rumah sakit internasional yang berada di wilayah kawasan wisata Sanur," papar mantan Bupati Gianyar ini.
Pernyataan Wagub Cok Ace di BBTF 2022 tersebut pun cukup masuk akal. Tol Gilimanuk-Mengwi yang telan investasi Rp24 triliun pun dipastikan bakal tingkatkan pula minat wisatawan untuk ramaikan pariwisata Bali. (gie/jpnn)
Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Wagub Cok Ace Sentil Tol Gilimanuk – Mengwi di Forum BBTF 2022, Bikin Tersenyum
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News