Penonton PKB di Bali Mohon Patuh, Ada Aturan Masuk Area Pentas

Penonton PKB di Bali Mohon Patuh, Ada Aturan Masuk Area Pentas - GenPI.co BALI
Terdapat beberapa aturan masuk bagi penonton PKB di Bali. Foto: Antara

Kemudian malam harinya akan dilanjutkan dengan pergelaran perdana di Panggung Terbuka Ardha Candra, Taman Budaya Provinsi Bali.

Pagelaran perdana ini akan menampilkan Tari Bali Dwipa Jaya yang merupakan maskot Pemerintah Provinsi Bali dan Tari Baris Anak-Anak Bandana Manggala Yudha.

Kemudian Sendratari Catur Kumba Mahosadhi garapan kolaborasi Institut Seni Indonesia Denpasar dengan Sanggar Seni Usadhi Langu.

Gede Arya Sugiartha menambahkan selain menyiagakan petugas, di pintu masuk dipasang scan barcode PeduliLindungi untuk men-skrining penonton.

"Itu arahan dari Bapak Gubernur sudah sangat tegas dan pihak keamanan akan bertindak sesuai dengan prosedur," ucap Gede Arya Sugiartha.

Mantan Rektor ISI Denpasar itu mengatakan masyarakat bisa menonton pergelaran perdana PKB ke-44 di Panggung Ardha Candra dengan kapasitas 8.000 penonton tersebut.

Pihaknya juga sudah menyampaikan undangan ke sejumlah pihak.

"Kami mengundang seluruh perbekel (kepala desa) dan bendesa adat (pemimpin desa adat) seluruh Bali sudah konfirmasi hadir," bebernya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya