
Jarak menuju lokasi kapal kurang lebih 21,75 nautical mile. Jarak tersebut sesuai titik koordinat yang diberikan oleh nakhoda kapal tersebut.
Tim SAR berhasil menemukan kapal AL II KAI GT 171, pada Minggu (5/6) dini hari sekitar pukul 00.05 Wita.
Kapal tersebut ditemukan di sebelah barat perairan Teluk Nara, Kabupaten Lombok Utara, NTB akibat terbawa arus ke arah selatan. Kondisinya masih bisa berlayar dengan kecepatan rendah.
Nanang menambahkan kapal berhasil lego jangkar di perairan Teluk Nara pada pukul 02.45 WITA.
"Karena dekat, kami arahkan ke Teluk Nara dengan pengawasan hingga dipastikan posisi aman," paparnya.
Setelah Tim SAR bergerak, kalangan wisman dari Bali yang sempat panik saat kapal terjebak di Selat Lombok itu pun berhasil dievakuasi dengan selamat. (Ant)
Video populer saat ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News