Atlet Bali Girang, BPJAMSOSTEK Denpasar Cairkan Bantuan Besar

Atlet Bali Girang, BPJAMSOSTEK Denpasar Cairkan Bantuan Besar - GenPI.co BALI
BPJAMSOSTEK berikan hadiah sejumlah uang untuk atlet Bali. Foto: Antara

GenPI.co Bali - BPJAMSOSTEK Denpasar sukses berikan bantuan bernilai ratusan juta kepada 29 atlet Bali yang berprestasi di gelaran Pekan Olahraga Nasional (PON) Papua XX pada 2021.

Pihak pemberian jaminan sosial tersebut menyerahkan secara simbolis bantuan senilai Rp799 juta untuk para olahragawan pada Senin (07/02/22) berlatar Denpasar.

"Tentu saja ini sangat membantu para atlet dan juga KONI Bali dari segi biaya, sehingga atlet yang mengalami cedera bisa fokus untuk penyembuhannya," ungkap Sekretaris KONI, I Gusti Ngurah Oka Darmawan, Senin (07/02/22).

BACA JUGA:  Apa Itu Tumpek Krulut? Hari Kasih Sayang Versi Bali

Oka Darmawan mewakili KONI Provinsi Pulau Dewata juga memberikan apresiasi kepada BPJAMSOSTEK yang mampu menjalankan kewajibannya untuk berikan perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan (jamsostek).

Adapun santunan senilai Rp799 juta lebih itu untuk pengobatan 29 atlet yang cedera di gelaran PON Papua. Enam dari 29 atlet itu bahkan perlu pengobatan hingga Rp90 juta.

BACA JUGA:  Kejahatan Hacker Sasar Kominfo Tabanan Bali, Ini yang Terjadi

"Dengan kejadian ini, kami mendorong agar pengurus cabang olahraga mendaftarkan atlet dan pelatihnya sebagai peserta BPJAMSOSTEK," kata dia lagi.

Menurut pihak KONI lagi program bantuan ini begitu bermanfaat untuk melindungi para atlet yang memiliki risiko tinggi terluka atau cedera, baik saat latihan maupun kala lakoni pertandingan.

BACA JUGA:  Geger! Pedagang Bakso Gianyar Bali Tewas, Polisi: Ada Fakta Ini

"Apalagi di tahun ini akan diselenggarakan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Bali bulan September 2022. Dari data KONI Bali, terdapaty 13 ribu atlet, pelatih maupun official dari cabang olahraga," imbuhnya lagi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya