Kronologis Turis Kena Covid-19 Omicron di Bali, Dinkes Kerepotan?

Kronologis Turis Kena Covid-19 Omicron di Bali, Dinkes Kerepotan? - GenPI.co BALI
Ilustrasi Covid-19 Omicron. Foto: JPNN

GenPI.co Bali - Dinas Kesehatan (Dinkes) nampaknya mulai kerepotan ketika menuturkan terkait kronologis kejadian turis domestik asal Surabaya yang tertular Covid-19 Omicron usai dari Bali baru-baru ini.

Dengan maksud menghabiskan waktu liburan Tahun Baru di Pulau Seribu Pura, dua wisatawan tersebut menghabiskan waktu liburang bareng keluarga setidaknya 4 hari 3 malam.

Menurut Kepala Dinkes Provinsi Bali, Dr Ketut Suarjaya, dua orang turis lokal itu pun setidaknya telah menginap mulai tangga 22 sampai dengan 25 Desember 2021.

BACA JUGA:  Mega Proyek Bandara Bali Utara Bikin PT BIBU Minta Bantuan China

Adapun kronologis yang dituturkan oleh Suarjaya bahwasannya kedua turis itu menginap di sebuah hotel berbintang di kawasan Sawangan, Nusa Dua, Kabupaten Badung.

Hanya saja setelah keduanya kembali ke Surabaya, Kemenkes baru mengumumkan jika turis-turis tersebut telah mengidap Covid-19 Omicron. Inilah yang langsung membuat pihak Dinkes seolah-olah kalang kabut.

BACA JUGA:  Curi Susu di Swalayan Bali, Djaitun Wanita Surabaya Masuk Bui

Pasalnya, pihak dinas kesehatan terkait kesulitan melakukan tracing ke berbagai tempat yang pernah disinggahi dua orang tersebut karena kendala informasi.

"Yang pasti di hotel sudah tracing, karena yang paling mungkin mereka menginap di hotel. Kalau tempat wisata, kita tidak bisa tahu di mana," kata Suarjaya.

BACA JUGA:  Viral! Ciuman Tak Senonoh Sulinggih Bali, Kata Ida Rsi Lokanatha?

Selain itu, Suarjaya juga belum bisa mengungkapkan seberapa banyak orang yang terkena kontak dari pengidap Omicron tersebut. Meskipun pada dasarnya sudah lakukan swab kepada para pegawai hotel.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Begini Ceritanya Turis Domestik Asal Surabaya Terpapar Omicron Versi Kadiskes Bali, Duh

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya