KTT G20: DPRD Bali Ingin Penggunaan Transportasi Lokal, Kenapa?

KTT G20: DPRD Bali Ingin Penggunaan Transportasi Lokal, Kenapa? - GenPI.co BALI
DPRD ingin KTT G20 memanfaatkan transportasi lokal. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 pada 2022 membuat anggota DPRD mencetuskan ide penggunaan transportasi lokal untuk para pesertanya. Apa alasannya?

Seperti diketahui sebelumnya, Pulau Seribu Pura akan menjadi tuan rumah ajang perundingan yang diikuti oleh 18 wakil negara berbeda seantero dunia.

Mengingat Bali akan menjadi wajah dari Indonesia dan momen ini bisa jadi momentum kebangkitan pariwisata di tengah pandemi Covid-19, gelaran KTT G20 dipastikan tak boleh ada cela.

BACA JUGA:  BRI Liga 1: Duel Lawan Bali United, Ini Persiapan Persebaya

Lantas, Dewa Made Mahayadnya selaku anggota DPRD pun mencetuskan gagasan agar para peserta konferensi tersebut menggunakan transportasi lokal agar sektor pariwisata provinsi tersebut bisa kecipratan untung.

"Kami akan berjuang untuk dapat dilibatkan para pelaku pariwisata dalam kegiatan internasional KTT G20 tahun 2022, seperti jasa transportasi, maupun sektor jasa lain," kata Mahayadnya, Kamis (16/12/21).

BACA JUGA:  Pariwisata Bali Surut Efek Pandemi Covid-19, DPRD: Kuncinya Sabar

Ia pun tak menampik jika kegiatan ini begitu berat harus bergulir saat Pulau Dewata masih dalam keadaan kritis dilanda pandemi Corona.

"Semua ini adalah bertujuan untuk memulihkan kejayaan sektor pariwisata, sebab dengan KTT G20 di Bali, kami bisa meyakinkan akan membawa dampak baik di sektor pariwisata dan sektor lainnya," kata politikus PDIP ini.

BACA JUGA:  Bali Siaga, Presiden Jokowi Sebut Covid-19 Omicron di Indonesia

Mengapa dia optimis terhadap skema tersebut? Cukup sederhana, anggota dewan itu beralasan jika Bali sudah lebih dari aman karena sebagian besar objek wisatanya mendapat sertifikat CHSE.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya