Psikolog: Insecure dan Krisis Percaya Diri Mudah Dialami Anak

Psikolog: Insecure dan Krisis Percaya Diri Mudah Dialami Anak - GenPI.co BALI
Ilustrasi anak-anak. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Psikolog bernama Liz Kelly menuturkan masalah kejiawaan seperti insecure dan krisis percaya diri begitu rentan dialami oleh kalangan anak-anak.

Perasaan berkaitan dengan kecemasan dan keraguan tersebut sering kali menyertai kaum pria maupun wanita dalam kehidupan sehari-hari.

Bisa dibilang, insecure sendiri adalah suatu hal lumrah yang menunjukkan perasaan lebih kuat ketimbang pikiran positif.

Liz Kelly pun menuturkan bahwa masalah di pikiran tersebut terus berevolusi seiring berjalannya waktu.

"Otak kita secara alami terhubung untuk lebih memperhatikan hal negatif ketimbang positif. Rasa tak aman atau insecure terus berevolusi," kata ahli kejiwaan asal Massachusetts, Amerika Serikat dikutip Pop Sugar.

Tetapi menurut Kelly di dunia modern ini terlalu banyak memperhatikan pikiran negatif justru dapat menghalangi kebahagiaan, produktivitas, dan kemampuan kita untuk berkomunikasi dengan orang lain.

Pikiran negatif sekaligus krisis percaya diri biasanya seringkali datang tentang diri sendiri, bagaimana diri sendiri memberikan persepsi tentang kehidupan, identitas, dan pencapaian diri.

Saat dibandingkan dengan orang lain, Anda terkadang akan merasakan diri merasa sangat kurang dan timbulah insecure.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya