Tidur Dekat HP Bikin Kesehatan Bahaya, Kemenkominfo Beralasan Ini

Tidur Dekat HP Bikin Kesehatan Bahaya, Kemenkominfo Beralasan Ini - GenPI.co BALI
Ilustrasi masalah kesehatan imbas gangguan tidur. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Kementerian Informasi dan Komunikasi (Kemenkominfo) mengungkap alasan mengapa tidur dekat handphone (HP) atau ponsel bisa bahayakan kesehatan manusia.

Handphone bisa dibilang merupakan barang yang tak bisa dilepaskan oleh segala kalangan, segala usia dalam kehidupan modern kali ini.

Nah, bisa dibilang gawai itu pun seiring berjalannya waktu makin canggih sehingga manusia seolah-olah enggan untuk tidak memainkannya meskipun hanya sedetik saja.

Gara-gara itu pula, penggunaan HP tergolong berlebihan dan bahkan sampai berada di dekat kita kala tidur.

Sering terlelap dengan alat komunikasi ini menurut pihak Kemenkominfo bisa sebabkan empat macam bahaya bagi kesehatan. Apa sajakah itu?

1. Radio elektromagnetik pada HP ternyata bisa menyebabkan gangguan kualitas tidur.

2. Cahaya yang dimiliki oleh gawai juga mempengaruhi waktu istirahat Anda di kala malam terutama karena paparan yang langsung mengenai mata.

3. Jika Anda mengisi baterai handphone di balik bantal, maka hal ini bisa menyebabkan panas pada handphone atau bahkan bisa terbakar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya