BBM di Bali Aman Saat Libur Iduladha, Warga Tak Perlu Khawatir

BBM di Bali Aman Saat Libur Iduladha, Warga Tak Perlu Khawatir - GenPI.co BALI
Sejumlah warga antre membeli BBM di salah satu SPBU di Kabupaten Gianyar, Bali, Kamis (6/4/2023) ANTARA/Dewa Ketut Sudiarta Wiguna

GenPI.co Bali - Pertamina telah mengumumkan, bahwa stok bahan bakar minyak (BBM) di Bali aman menghadapi peningkatan permintaan saat libur Hari Raya Iduladha 1444 Hijriah.

"Kami pastikan ketersediaan stok BBM di SPBU aman," kata Manajer Komunikasi dan CSR Pertamina Patra Niaga Wilayah Jawa Timur, Bali dan Nusa Tenggara, Ahad Rahedi, Selasa (27/6).

Pihaknya menambahkan, pemasaran BBM juga termasuk elpiji di Bali yang berada di bawah koordinasi Operasional Regional (MOR) V di Surabaya.

BACA JUGA:  Peringatan Dini Cuaca di Bali, BMKG Denpasar Minta Waspada Ombak Tinggi

Pertamina juga mencatat, stok BBM di Bali per Senin (26/6) mencapai 34.658 kiloliter untuk gasoline yakni BBM yang dikonsumsi kendaraan mesin bensin.

Sedangkan untuk rata-rata konsumsi normal harian untuk BBM jenis bensin di Bali mencapai 3.091 kiloliter.

BACA JUGA:  Cuaca Bali 24 Juni 2023 Cerah, BMKG Denpasar: Waspada Ombak Tinggi

Kemudian stok BBM jenis solar untuk mesin diesel mencapai 11.413 kiloliter dengan rata-rata konsumsi normal mencapai sekitar 1.085 kiloliter.

"Selain mobilisasi hari raya, kami juga mengantisipasi kebutuhan untuk destinasi pariwisata saat libur Iduladha," jelasnya.

Sementara itu berdasarkan data Pertamina Patra Niaga wilayah JatimBaliNus per Maret 2023, jumlah stasiun SPBU di Bali mencapai 205 unit.

BACA JUGA:  Dorong Perluasan Pasar Produk Unggulan Desa BRILian, BRI Kembali Selenggarakan Bazaar UMKM

Jumlah tersebut paling banyak berlokasi di Denpasar mencapai 54 titik, Badung 38 titik dan Gianyar 29 titik. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya