Jurus BRI Jadi Perusahaan Terbesar di Indonesia versi Forbes

Jurus BRI Jadi Perusahaan Terbesar di Indonesia versi Forbes - GenPI.co BALI
Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto. Foto: BRI

GenPI.co Bali - Perusahaan-perusahaan dari Indonesia mencatatkan prestasi gemilang di dunia internasional berkat kinerjanya yang sangat gemilang.

Di antaranya dengan masuknya 8 perusahaan Indonesia di daftar 2.000 perusahaan terbesar di dunia versi majalah Forbes. 

Dari daftar yang diterbitkan Forbes The Global 2000 Tahun 2023 tersebut, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI menjadi perusahaan terbesar di Indonesia dan menduduki peringkat 307 dunia.

BRI menempati peringkat teratas di antara perusahaan Indonesia yang masuk daftar tersebut.

Adapun 7 perusahaan lain tersebut secara berturut-turut adalah Mandiri (418), BCA (462), Telkom (787), BNI (930), Bayan (983), Adaro (1.393), dan Garuda Indonesia (1.572).

Indikator penilaian dari Forbes The Global 2000 ini berdasarkan empat komponen, yakni penjualan (sales), laba (profit), aset (assets), dan nilai pasar (market value) perusahaan terkait. 

BRI mencatatkan kenaikan signifikan di masing-masing komponen yang membuat peringkat BRI naik dari tahun sebelumnya yakni 349 dunia.

Terkait pencapaian tersebut, Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengungkapkan bahwa hal tersebut tidak terlepas dari kinerja positif yang ditorehkan BRI. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya