Kronologi Paus Sperma Terdampar di Pantai Yeh Melet, Penyelamatan Sempat Berhasil

Kronologi Paus Sperma Terdampar di Pantai Yeh Melet, Penyelamatan Sempat Berhasil - GenPI.co BALI
Masyarakat menyaksikan seekor paus sperma (Physeter macrocephalus) yang terdampar di Pantai Lepang, Klungkung, Bali, Rabu pagi yang saat itu masih dalam keadaan hidup. ANTARA/HO-BPBD Klungkung.

GenPI.co Bali - Seekor mamalia laut, paus sperma terdampar di Pantai Yeh Melet, Karangasem, Bali pada Rabu (5/4) pagi.

Kepala Balai pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (BPSPL) Denpasar Permana Yudiarso menjelaskan, paus tersebut pada awalnya mash dalam keadaan hidup ketika terdampar di Pantai Lepang, Klungkung, Bali.

Pihaknya langsung meluncur ke lokasi saat menerima informasi adanya paus terdampar di pantai.

Tim yang meluncur ke lokasi kejadian terdiri dari Polres Klungkung, BPBD Klungkung, penyuluh perikanan Karangasem dan Klungkung, serta masyarakat setempat.

Mereka berusaha melakukan penanganan cepat dengan cara mendorong paus ke tengah laut.

"Paus masih hidup dan berenang ke arah timur. Kejadian ditemukan sekitar pukul 07.38 WITA dan berhasil kembali ke laut pada pukul 08.39 WITA," jelasnya.

Siang harinya, BPSPL Denpasar, Polres Karangasem, BKSDA Bali, Yayasan Bali Bersih, Bali Exotic Marine Park, dan masyarakat bekerja sama menangani paus sperma yang sama di Klungkung.

Namun naas, ketika ditemukan paus tersebut sudah dalam kondisi mati di Pantai Yeh Melet, Wates, Kecamatan Manggis, Karangasem sekitar pukul 13.14 WITA. (ant)

Video populer saat ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya