Bahayakan Ibu-ibu Bali, Penembak via Lexus Diciduk Polisi

Bahayakan Ibu-ibu Bali, Penembak via Lexus Diciduk Polisi - GenPI.co BALI
Polisi sudah tetapkan Abby sebagai tersangka penembak ibu-ibu Bali via mobil Lexus, tapi tak menahannya. Foto: JPNN

GenPI.co Bali - Abby (24) seorang pengemudi mobil Lexus sekaligus penembak ibu-ibu asli Bali bernama Ni Luh Putu Suksma Lusiana (33) menggunakan senapan angin mesti pasrah diciduk polisi baru-baru ini.

Abby diketahui nyaris membuat nyawa Suksma Lusiana melayang pada Sabtu (13/08/22) lalu. Kasus penembakan ini pun sempat viral di dunia maya Pulau Seribu Pura.

Pelaku penembakan asal Cianjur Jawa Barat itu diketahui seorang turis yang tengah berlibur di Bali.

Polisi melalui Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes menjabarkan penangkapan pelaku dilakukan di penginapannya berlokasi di salah satu vila di Jalan Dewi Sri, Kuta, Minggu (14/08/22).

“Terduga pelaku kami amankan setelah ada laporan dari korban,” ujar Kapolres Badung AKBP Leo Dedy Defretes, Senin (15/08/22).

Menurut AKBP Leo Dedy, aksi penembakan yang dialami korban Suksma Lusiana bermula saat melintas mengendarai motor di Jalan Raya Ayunan, Desa Ayunan, Abiansemal, Badung.

Insiden apes yang dialami ibu-ibu Bali itu spontan viral setelah diunggah di sejumlah platform media sosial di Bali sejak kemarin.

Perwira menengah Polri ini menegaskan dari hasil penyelidikan awal penembakan yang dilakukan pelaku Abby menggunakan senapan angin, bukan air soft gun seperti isu yang beredar.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Pengemudi Lexus Asal Cianjur Penembak Mak-mak di Bali Diciduk, Tragis

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya