Profil Sudikerta, Eks Wagub Bali Jadi Kernet dan Penjara

Profil Sudikerta, Eks Wagub Bali Jadi Kernet dan Penjara - GenPI.co BALI
Ini profil tokoh eks Wagub Bali I Ketut Sudikerta yang sempat jadi kernet hingga masuk penjara gegara suatu kasus. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Berikut profil tokoh I Ketut Sudikerta, eks Wakil Gubernur (Wagub) Bali yang pernah cicipi profesi sebagai kernet hingga mendekam di penjara gegara suatu kasus.

Mantan orang nomor dua di Pulau Dewata ini lahir di Pecatu, Kuta Selatan, Badung pada 29 Agustus 1967 silam.

Adapun ia lahir dari pasangan rakyat jelata yakni I Made Wates dan Ni Made Ramped. Kehidupan keluarganya termasuk strata ekonomi terbatas kala itu.

Nah, I Ketut Sudikerta sendiri merupakan anak keempat dari enam bersaudara, hal ini pun makin membuat kehidupan keluarganya sempat pasang surut.

Apalagi nasib malang menimpa dirinya yang harus kehilangan sosok ibu di waktu usia masih terbilang muda.

Bagaimana tidak? Ni Made Ramped harus berpulang lebih cepat karena menderita penyakit kanker.

Kehidupan serba susah inilah yang membuat sang mantan Wagub Bali berjuang untuk hidup, mulai dari meraih pendidikan tinggi hingga akhirnya kursi jabatan di pemerintahan.

Mengutip kanal Youtube Pemerintah Provinsi (Pemprov) Pulau Seribu Pura, Sudikerta mengawali pendidikannya di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 1 Pecatu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya