Perdaya Wanita dan Overstay, Bule Nigeria Penipu Diusir dari Bali

Perdaya Wanita dan Overstay, Bule Nigeria Penipu Diusir dari Bali - GenPI.co BALI
Emanuel Ebuka Amanambu selaku bule Nigeria terpaksa dideportasi dari Bali imbas melakukan kejahatan overstay dan suka memperdayai wanita. Foto: Antara

Setelah mendapati WNA tersebut, petugas dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Kelas I Denpasar kemudian melakukan validasi terhadap surat keterangan PCR WN Nigeria tersebut.

Hasil validasi menyatakan bahwa surat keterangan PCR-nya asli.

Namun, ketika dimintai keterangan lebih lanjut, warga negara Nigeria tersebut tidak bisa menunjukkan paspor kepada petugas, sehingga ia diamankan di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Ngurah Rai untuk dilakukan pemeriksaan.

Di sana ia menunjukkan dokumen perjalanannya dan dinyatakan telah overstay lebih dari dua setengah tahun, tepatnya selama 927 hari.

Usut punya usut, ia berhasil tinggal lebih dari 2 tahun gegara memanfaatkan aksi penipuan terhadap beberapa cewek via aplikasi kencan dan media sosial.

Terlepas dari aksinya yang memperdayai banyak wanita dan berlanjut overstay, bule Nigeria Emanuel Ebuka Amanambu hanya bisa tertunduk malu dipulangkan imigrasi Bali. (Ant)

 

Simak video pilihan redaksi berikut ini:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya