Denpasar Tangani Covid-19, Kasus Sembuh Bertambah 15 Orang

Denpasar Tangani Covid-19, Kasus Sembuh Bertambah 15 Orang - GenPI.co BALI
Ilustrasi protokol kesehatan. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Denpasar terus tangani Covid-19 secara konsisten. Kini, kasus sembuh bertambah menjadi 15 orang.

Berdasarkan data resmi per tanggal 22 Oktober 2021, tercatat ada 37.716 kasus positif di Kota Denpasar.

Kasus sembuh mencapai 36.571, kasus meninggal dunia sebanyak 991 orang dan kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 154 orang.

BACA JUGA:  Festival Seni Bali Jani III Resmi Dibuka

Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai, menjelaskan kasus Covid-19 di Denpasar memang semakin melandai.

Namun, penularan virus Covid-19 masih ditemukan. Karena itu, Dewa Rai mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan. 

BACA JUGA:  Hasil BRI Liga 1: Skor 2-1, Bhayangkara FC Kalahkan Bali United

"Kondisi ini harus menjadi perhatian kita bersama. Tidak boleh kendor dalam menerapkan protokol kesehatan. Karena jika lengah dan abai dengan protokol kesehatan, tidak menutup kemungkinan kasus Covid-19 bisa kembali meningkat, sehingga diperlukan kerja sama berbagai pihak serta seluruh lapisan masyarakat. Kita harus terus waspada dan disiplin, taati aturan saat penerapan PPKM,” ujar Dewa Rai, pada Sabtu (23/10/2021) lewat keterangan resmi.

Dewa Rai mengatakan, berbagai upaya terus dilaksanakan dalam rangka upaya penurunan zona risiko, penurunan tingkat penularan, meningkatkan angka kesembuhan pasien dan mencegah kematian. 

BACA JUGA:  GWK Salurkan Bantuan 50 Ton Beras untuk Provinsi Bali

Hal ini dilaksanakan dengan menggelar operasi yustisi protokol kesehatan, penyekatan, sosialisasi dan edukasi berkelanjutan secara rutin dengan menggunakan mobil calling atau door to door, melaksanakan penyemprotan disinfektan dan eco enzym wilayah secara terpadu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya