Layangan Bikin Kemacetan di Bali, Polresta Denpasar Bereaksi Ini

Layangan Bikin Kemacetan di Bali, Polresta Denpasar Bereaksi Ini - GenPI.co BALI
Polresta Denpasar, Bali langsung bereaksi keras usai layangan picu kemacetan. Foto: JPNN

Akibatnya tali layang-layang melintang di tengah jalan raya dan tersangkut di sejumlah kendaraan yang melintas.

Beruntung, pengendara motor yang terjatuh tidak mengalami luka serius saat tali layang-layang yang kuat itu menahan laju sepeda motornya.

Kesemrawutan baru berakhir setelah seorang pengendara mobil turun dan memutus paksa tali layang-layang yang tersangkut di kendaraannya.

Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi memberi atensi serius atas insiden kecil akibat kurang hati-hati dalam bermain layang-layang.

Kepada JPNN.com, Iptu Ketut Sukadi mengeluarkan peringatan sekaligus imbauan kepada warga, sebagai berikut:

Pertama, warga diimbau untuk bermain layang-layang di tempat yang lapang untuk menghindari terjadinya musibah atau kecelakaan.

Kedua, agar menghindari tempat bermain layang-layang yang dekat jalan raya untuk menghindari lakalantas dan musibah lainnya.

Ketiga, hindari tempat padat perumahan dan area jalur listrik tegangan tinggi untuk menghindari terjadinya musibah akibat layang-layang tersangkut yang bisa membahayakan keselamatan orang lain.


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: Polresta Denpasar Bereaksi Keras Gegara Layang-layang, Sentil Kemacetan

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya