Bantu Warga Miskin, Bupati Karangasem Gede Dana Gelar Bedah Rumah

Bantu Warga Miskin, Bupati Karangasem Gede Dana Gelar Bedah Rumah - GenPI.co BALI
Gede Dana, Bupati Karangasem gelar bedah rumah bagi warga miskin. Foto: Antara

"Jadi, bagaimana meneladani nilai-nilai yang diajarkan oleh Bung Karno, yang dikenal sangat dekat dengan kaum Marhaenis," katanya.

Menginap di rumah Wayan Murdika, Gede Dana disuguhi menu tradisional sederhana khas warga pegunungan "urap ubi", yaitu ketela rebus yang disajikan dengan parutan kelapa.

"Sebelum menginap, kami bersama bendesa dan kepala dusun sempat berdiskusi santai dengan warga. Ada banyak hal yang disampaikan warga, utamanya soal perbaikan infrastruktur dan program bedah rumah," ucap Gede Dana.

Warga di Banjar Poh menyampaikan sangat terbantu dengan adanya program mobil layanan Antar Jemput Pasien (AJP). Dengan layanan ini, warga yang sakit segera bisa diantar ke puskesmas atau ke rumah sakit.

Gede Dana menambahkan, warga juga bisa mengakses berbagai program yang diluncurkan pemerintah, seperti Jana Kerthi, Atma Kerti dan program lainnya yang menyentuh langsung masyarakat.

Sementara Wayan Murdika mengaku tidak menyangka Bupati Karangasem mau menginap di gubuknya.

"Tidak menyangka, saya senang pak bupati menginap. Ya beginilah kehidupan saya, hanya bisa menyuguhkan apa adanya yang saya punya," ujar Murdika.

Dalam kesempatan itu, Gede Dana menyerahkan bantuan beras 20 kilogram, minyak goreng, kopi dan gula serta memberikan bantuan uang untuk keluarga Murdika.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya