Tujuan Mulia, Pemkab Bangli Bali Tampilkan 300 Penari Rejang

Tujuan Mulia, Pemkab Bangli Bali Tampilkan 300 Penari Rejang - GenPI.co BALI
Ilustrasi penari rejang di Pemkab Bangli, Bali. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Sebanyak 300 penari Rejang Rentang ditampilkan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bangli, Bali demi suatu tujuan mulia di Pura Ulun Danu Batur, Minggu (20/03/22).

Diketahui, seni sekaligus tradisi yang lekat kaitannya dengan Pulau Dewata ini dilakukan sebagai bagian dari rangkaian Karya Pujawali Ngusaba Kedasa.

Menurut Ketua TP PKK Bangli Sariasih Sedana Arta, pagelaran tari yang dilakukan oleh 300 wanita, baik dari ASN/Non ASN ini memiliki tujuan mutlak pelestarian seni dan budaya.

"Kegiatan ini merupakan wujud bakti kepada Ida Sang Hyang Widhi Wasa dalam pelestarian seni dan budaya, khususnya dalam bidang seni tari," kata Sedana Arta, Rabu (23/03/22).

Tarian Rejang Renteng sudah pernah dilaksanakan sebelumnya saat upacara Mecaru dan Rsi Gana, dalam rangka pembukaan alun-alun Kota Bangli pada bulan Januari lalu.

Bupati Bangli Sedana Arta dalam kesempatan tersebut menyampaikan apresiasi kepada TP PKK Kabupaten Bangli beserta semua pihak yang turut berpartisipasi dalam kegiatan Ngayah tersebut.

Nah, hebatanya lagi Sedana Arta menerangkan bahwasannya para wanita yang terlibat dalam Rejang Rentang ini hanya mendapat waktu latihan begitu terbatas.

Akan tetapi, hal itu tak menghentikan mereka untuk sukses menyemarakan Karya Pujawali Ngusaba Kedasa di Pura Ulun Danu Batur.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya