Peringatan Dini 7 Wilayah Bali, BMKG Rilis Cuaca Hari Ini

Peringatan Dini 7 Wilayah Bali, BMKG Rilis Cuaca Hari Ini - GenPI.co BALI
Ilustrasi banjir setelah hujan deras. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) berikan peringantan dini untuk tujuh wilayah sekaligus prakiraan cuaca di Bali hari ini, Rabu (16/03/22).

Masih dalam nuansa cuaca kurang bersahabat, Sebagian besar wilayah Indonesia tak luput dari hujan.

Hal ini juga berlaku untuk Pulau Dewata yang sering diterpa hujan lebat hingga disertai petir/kilat dan angin kencang.

Mengingat potensi bahaya yang bisa ditimbulkan, BMKG lantas berikan peringatan dini bagi Bali, terutama pada hari ini, Rabu (16/03/22).

"Waspada potensi hujan lebat disertai petir/kilat dan angin kencang berdurasi singkat di wilayah Jembrana, Tabanan, Buleleng, Bangli, Gianyar, Badung, dan Karangasem," tulis lembaga itu.

Pada pagi hari, seluruh penjuru Pulau Seribu Pura malah diprediksi akan cerah berawan.

Keadaan mulai berubah ketika memasuki siang hari, hujan sedang menerpa Amlapura dan Singaraja.

Sementara itu, Bangli dan Negara diperkirakan mengalami hujan petir, lain dari wilayah tersebut lebih banyak huajan ringan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya