Profil Musisi Dewa Budjana, Gitaris Gigi Asli Bali

Profil Musisi Dewa Budjana, Gitaris Gigi Asli Bali - GenPI.co BALI
Berikut profil musisi sekaligus gitaris band Gigi asli Bali bernama Dewa Budjana. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Berikut profil tokoh seorang musisi ternama asli Bali bernama I Dewa Gede Budjana, gitaris band Indonesia Gigi dengan segudang prestasi.

Lahir pada 30 Agustus 1963, Sumba Barat, NTT, Dewa sudah memiliki ketertarikan besar dalam dunia seni musik.

Ketertarikannya dalam dunia seni, terutama kala memainkan instrumen gitar sudah terlihat kala duduk di bangku sekolah dasar di Klungkung, Bali.

Mengutip dari berbagai sumber, gitaris band legendaris Tanah Air Gigi ini menyatakan kepada Soleh Solihun ingin jadi gitaris gegara melihat poster sang kakak.

Tapi awal pertama kali Budjana belajar bermain gitar adalah dari tukang bangunan yang tinggal di dekat rumahnya yang bernama John.

Dari John itu lah Budjana mengerti dan bisa memainkan kunci-kunci dasar dan Budjana pertama kali diajarkan John memainkan lagu dari Lombok yang berjudul Lalo Midang.

Nah, gilanya lagi Dewa Budjana kecil pernah mencuri uang neneknya untuk sekadar memenuhi keinginannya membeli gitar pertamanya seharga Rp 10.000.

Obsesi dapat gitar inilah awal mula sang musisi Bali mulai mogok sekolah. Pasalnya, ia lebih meprioritaskan instrumen musiknya tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya