Ribut Citayam Fashion Week, Ini 5 Pernyataan Baim Wong

Ribut Citayam Fashion Week, Ini 5 Pernyataan Baim Wong - GenPI.co BALI
Ini lima pernyataan artis Indonesia, Baim Wong soal keributan klaim HAKI Citayam Fashion Week. Foto: JPNN

Langkah Baim Wong dan Paula Verhoeven mendaftarkan merek Citayam Fashion Week menuai komentar negatif dan hujatan dari netizen.

Sejumlah netizen menuding Baim Wong dan Paula Verhoeven mengambil kesempatan dan keuntungan di tengah fenomena Citayam Fashion Week.

Tren Citayam Fashion Week bermula ketika para remaja asal Citayam, Bojong Gede, dan Depok yang nongkrong di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.

Para remaja tersebut tampil dengan gaya maksimal dan merekam berbagai konten di sana.

Setelah muncul di media sosial, fenomena Citayam Fashion Week makin ramai dibahas dan jadi perbincangan.

Sosok pentolan seperti Roy Citayam, Jeje, Bonge, dan Kurma yang menjadi ikon Citayam Fashion Week pun mendadak populer.

Banyak selebritas, kreator konten, hingga kalangan lain yang berdatangan ke lokasi Citayam Fashion Week.

Baru-baru ini, istri Baim Wong yakni Paula Verhoeven datang ke Citayam Fashion Week dan bertemu Bonge. (ded/jpnn)


Artikel ini sudah tayang di JPNN.com dengan judul: 5 Pernyataan Baim Wong Soal Kisruh Citayam Fashion Week, Nomor 2 Menjawab Penasaran Netizen

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya