Indonesia vs Timor Leste Tanpa Penonton, Shin Tae-yong Bilang Ini

Indonesia vs Timor Leste Tanpa Penonton, Shin Tae-yong Bilang Ini - GenPI.co BALI
FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Timor Leste dipastikan tanpa penonton. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Shin Tae-yong tak segan-segan menyebut laga FIFA Matchday yang dilakoni Timnas Indonesia kontra Timor Leste pada Kamis (27/01/22) dan Minggu (30/01/22) menyedihkan imbas tak ada penonton.

Setelah sempat merencanakan adanya para suporter bagi kedua belah pihak dengan setidaknya 5.000 tiket yang dipasarkan, laga yang berlangsung di Stadion Kapten Wayan Dipta malah akan berlangsung tertutup.

Alasan perubahan skema mendadak tidak diperbolehkannya penonton tak lepas dari fakta kasus Covid-19 yang belakangan ini melonjak di Bali.

BACA JUGA:  Jambret Mahasiswi Papua di Bali, Pria Jember Diamuk Warga

Alhasil, pihak Polda Pulau Dewata dan Satgas Covid-19 meminta PSSI urung menyelenggarakan FIFA Matchday Timnas Indonesia vs Timor Leste berisi penonton.

Keputusan ini pun membuat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong kecewa dan tak segan-segan menyebutnya menyedihkan. Bahkan, ia membandingkan situasi berbanding terbalik di negara lain.

BACA JUGA:  Bukti Perselingkuhan Tak Ada, Pembunuh Gianyar Bali Cemburu Buta

"Di Singapura, ketika Piala AFF 2020, ada penonton di stadion. Begitu pula di K League (Liga Korea Selatan) dan di Eropa. Menyedihkan juga penonton tak bisa masuk ke stadion," tutur Coach Shin Tae yong, Rabu (26/01/22).

Meski demikian, pelatih yang pernah tukangi Timnas Korea Selatan di Piala Dunia ini mau tak mau hanya bisa memakluminya.

BACA JUGA:  Waspada 4 Wilayah Bali, BMKG Rilis Cuaca Hari Ini

"Kami harus mematuhi protokol," ujar dia lagi, meskipun sempat menyarankan agar penonton bisa saja tetap hadir dengan mekanisem pencegahan Covid-19.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya