Cocok untuk Pelajar, Kamus Pembelajaran Bahasa Bali Disusun

Cocok untuk Pelajar, Kamus Pembelajaran Bahasa Bali Disusun - GenPI.co BALI
Tim penyusun kamus bahasa Bali-Indonesia. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Kamus pembelajaran bahasa Bali disusun Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbudristek) melalui Balai Bahasa.

Kepala Balai Bahasa Bali, Toha Machsum, mengatakan penyusunan kamus bertujuan untuk membantu pembelajaran bahasa Bali.

Kamus ini bermanfaat bagi yang ingin memahami ujaran atau teks (aspek reseptif) atau bagi yang ingin mengutarakan pikiran ke dalam bentuk ujaran dan tulisan (aspek produktif).

BACA JUGA:  Festival Seni Bali Jani III Resmi Dibuka

“Ruang lingkup kegiatan penyusunan kamus Bali-Indonesia yang dilakukan adalah kosakata bahasa Bali yang digunakan dalam buku ajar bahasa Bali tingkat SD, SMP dan SMA. Selain itu, kosakata juga dikumpulkan dari cerita anak dan cerita pendek berbahasa Bali,” ujar Toha, pada Sabtu (23/10/2021) lewat keterangan resmi.

Toha memaparkan, proses penyusunan diawali dengan merancang proposal. Setelah itu, baru dimulai penjajakan untuk Kabupaten Tabanan dan Kabupaten Badung.

BACA JUGA:  Kabar Baik! Kebakaran Lahan di Gunung Batur Bangli Berhasil Padam

Setelah melakukan penjajakan, Balai Bahasa Provinsi Bali mulai mengumpulkan data di kedua kabupaten tersebut.

Data terkumpul, lalu tim analis kata akan mengklasifikasi data untuk mendefinisikan setiap data.

BACA JUGA:  Hasil BRI Liga 1: Skor 2-1, Bhayangkara FC Kalahkan Bali United

Tahap terakhir yang dilakukan adalah revisi bila diperlukan dan tahap pelaporan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya