Sial Ganda, Nasib Bule Cantik Estonia Usai Viral Hina Polisi Bali

Sial Ganda, Nasib Bule Cantik Estonia Usai Viral Hina Polisi Bali - GenPI.co BALI
Miss Global Estonia bikin Kemenkumham Bali mati kutu usai viral sebut polisi korupsi. Foto: JPNN

GenPI.co Bali - Bak sudah jatuh tertimpa tangga, nasib sial berganda menyertai karier bule cantik sekaligus Miss Global Estonia, Valeria Vasilieva usai viral hina polisi Bali beberapa hari lalu.

Pihak komite Miss Global 2022 kabarnya memutuskan untuk mendiskualifikasi Valeria dari gelarnya setelah pernyataanya soal pihak berwajib korupsi di Pulau Seribu Pura menyebar luas.

Kabar penarikan gelar ini pun telah dikonfirmasi oleh Kishanty Hardaningtyas, selaku Direktur Mahakarya Duta Pesona Indonesia setelah diketahui si bule telah kembali ke negara asalnya.

"Kami akan mengklarifikasi soal isu viral baru-baru ini. Dengan berat hati kami dari pihak penyelenggara Miss Global merasa terganggu serta menyesali apa yang telah Miss Global Estonia lakukan," tutur Kishanty, Rabu (25/05/22) dikutip Coconuts.

Sial nian nasib si Valeria setelah kabarnya tak akan diperbolehkan ikut dalam gelaran kompetisi ratu kecantikan tersebut yang bakal bergulir pada 11 Juni 2022 di Nusa Dua, Bali.

Pihak panitia sendiri juga mengatakan bahwa Valeria Vasilieva telah melanggar aturan tanpa mau mempertanggung jawabkan masalah jangka panjangnya.

Sekedar informasi, wanita berparas ayu ini mendapat terkena bumerang imbas curhat kekesalannya pasca ditilang malah banjir hujatan.

"Jika Anda ingin melancong ke Bali bersiaplah karena kalangan polisi akan meminta uang sebanyak mungkin dengan dalih melanggar hukum," tuturnya via video TikTok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya