Tewas Bunuh Diri di Bali, Bule Ingin Dikremasi di Monkey Forest

Tewas Bunuh Diri di Bali, Bule Ingin Dikremasi di Monkey Forest - GenPI.co BALI
Bule yang meninggal gara-gara bunuh diri ingin dikremasi dan abunya ditabur di Monkey Forest. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Meninggalnya bule asal Amerika Serikat di Ubud, Gianyar, Bali disertai surat wasiat agar abu kremasinya disebar di kawasan Ubud Monkey Forest kelak.

Warga desa sekitar Ubud pada Senin (18/10) siang waktu setempat sempat geger dengan bau busuk yang berasal dari mayat warga negara asing di lahan kosong.

Ya, bule Amerika Serikat berinisial RPE ditemukan tergantung oleh dua orang karyawan wisata sakral Ubud Monkey Forest atau Mandala Suci Wenara Wana, Kabupaten Gianyar, Bali.

BACA JUGA:  Kontes Anjing Kintamani Diresmikan Bupati Bangli Bali

Menurut penuturan Kapolsek di wilayah tersebut yakni AKP I Made Tama, kematian korban diprediksi sudah terjadi sejak hari Sabtu atau hari lalu karena bau yang sangat menyengat.

Tama juga menambahkan jika indikasi bunuh diri sangat kuat setelah RPE menuturkan niatnya untuk akhiri hidup ke pihak Hotel Tegal Sari, tempatnya menginap imbas sakit.

BACA JUGA:  Polres dan Basarnas Bali Evakuasi Pendaki Pucak Mangu, Ada Apa?

"Dari keterangan karyawan hotel kalau selama korban menginap di Hotel Tegal Sari mengaku punya riwayat Multiple Sclerosis dan sempat mengatakan ingin bunuh diri," tuturnya.

Begitu kamarnya digeledah, polisi lantas menemukan surat wasiat bertuliskan: "Setelah saya meninggal, saya ingin dikremasi di Monkey Forest," tulis sang bule memohon.

BACA JUGA:  Dibungkam PSM dan Ricuh Pemain Bali United, Teco Merespons Ini

Meskipun belum jelas motifnya, keinginan kremasi ini didasarkan fakta bahwa hutan yang dihuni oleh para monyet tersebut keramat bagi warga lokal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya