Sambut Nyepi, Pemkot Denpasar Bali Bikin Pasar Murah

Sambut Nyepi, Pemkot Denpasar Bali Bikin Pasar Murah - GenPI.co BALI
Pemkot Denpasar gelar pasar murah jelang Nyepi di Bali. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Sambut hari raya Hindu yakni Nyepi Tahun Isaka 1944 yang jatuh pada 3 Maret 2022 membuat Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar, Bali menggelar pasar murah.

Tak tanggung-tanggung, pihak pemerintah menggandeng Baha Utsaha Padruwen Desa Adat (BUPDA) Desa Padangsambian untuk memudahkan masyakarat mendapat produk bahan pokok.

Kadek Agus Arya Wibawa selaku Wakil Wali Kota Denpasar menuturkan penyelenggaraan pasar banting harga di Pasar Adat Desa Padangsambian, Denpasar Barat ini juga ditambah sosialisasi penggunaan QRIS.

Sosialisasi pembayaran QRIS sendiri merupakan kerjasama antara Pemkot Denpasar dengan Bank Indonesia (BI) guna mempecepat pembayaran digital.

"Komitmen Pemkot Denpasar dalam menggenjot digitalisasi di segala sektor pelayanan publik telah dimulai dengan menerapkan transaksi QRIS di pasar tradisional, selain itu dirancang pula digitalisasi parkir," katanya, Kamis (24/02/22).

Trisno Nugroho selaku Kepala Perwakilan BI Provinsi Pulau Dewata juga menerangkan penggunaan QRIS dalam implementasi pasar murah sambut hari raya Nyepi ini akan berguna bagi masyarakat luas.

"Terutama, terkait situasi pandemi Covid-19, penerapan QRIS juga mendukung program kesehatan oleh pemerintah daerah karena meminimalkan kontak langsung," tutur Trisno.

Apalagi penggunaan metode pembayaran digital ini juga bisa mencegah peredaran uang palsu di kalangan masyarakat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya