Jangan Salah, Ini Cara yang Benar Bekukan Buah di Rumah

Jangan Salah, Ini Cara yang Benar Bekukan Buah di Rumah - GenPI.co BALI
Ilustrasi buah . Foto: Antara

GenPI.co Bali - Menurut ahli diet terdaftar Andrea Kirkland, RD, ada metode yang bisa dilakukan untuk membekukan buah segar di rumah.

Membekukan buah memang bermanfaat untuk mencegah bakteri tumbuh dan makanan lebih awet.

Namun, jika tak dilakukan dengan benar maka kualitasnya bisa menurun.

Untuk membekukan buah langkah pertama tentu menyiapkan buah segar, pisau, kertas tisu, kertas roti, loyang besar dan wadah atau tas yang aman untuk freezer.

Selanjutnya, cuci semua buah segar dengan air dingin sampai bersih.

Persiapkan buah tergantung pada jenis buahnya, Anda mungkin perlu mengupas, membuang inti, dan memotongnya menjadi bentuk yang diinginkan.

Gunakan tisu untuk menepuk-nepuk buah hingga kering dan menghilangkan kelembapan berlebih. Atur buah dalam satu lapisan di atas loyang besar yang dilapisi dengan kertas roti. Bekukan minimal 4 jam.

Pindahkan buah beku ke dalam wadah atau tas yang aman untuk freezer.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya