Tidur Ternyata Solusi Sering Lupa Nama Orang, Kok Bisa?

Tidur Ternyata Solusi Sering Lupa Nama Orang, Kok Bisa? - GenPI.co BALI
Ilustrasi tidur. Foto: Antara

GenPI.co Bali - Menurut penelitian para ahli, tidur bisa menjadi solusi terbaik bagi manusia yang sering lupa nama orang yang dikenalnya.

Ada kalanya tiap orang memiliki kecenderungan mengingat wajah orang yang baru ditemuinya, namun sayangnya malah lupa akan nama.

Menurut studi dari Northwestern University, ternyata solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan ini ialah melalui tidur siang.

BACA JUGA:  Selamatkan Pantai Sanur Bali, PDIP Lakukan Kegiatan Ini

Alasannya? Ketika melakukan aktivitas tersebut, ingatan manusia tentang asosiasi nama-wajah baru akan diaktifkan dan akhirnya kita akan langsung tak akan lupa lagi.

"Ini temuan baru dan menarik tentang tidur, karena ini memberi tahu kita cara informasi diaktifkan kembali selama tidur untuk meningkatkan penyimpanan memori," kata Nathan Whitmore, Ph.D. selaku penulis studi itu.

BACA JUGA:  Jukung Nelayan Karangasem Bali Terbalik, Keajaiban Datang

Studi yang dipublikasikan dalam jurnal mitra Nature NPJ: Science of Learning, para peneliti melakukan pengukuran EEG (rekaman aktivitas listrik otak yang diambil oleh elektroda di kulit kepala).

Melibatkan 24 peserta berusia 18-31 tahun, semuanya diminta menghafal wajah dan nama 40 murid dari kelas sejarah Amerika Latin dan 40 lainnya dari sejarah Jepang.

BACA JUGA:  Apes! Napi Curanmor Kabur dari Polres Jembrana Bali Diciduk Lagi

Ketika wajah ditampilkan, para peserta tersebut diminta untuk mengatakan nama-nama murid di tiap-tiap kelas. Sementara pihak peneliti memantau aktivitas otak peserta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya