Inggris Janji Bantu, Pariwisata Bali Bakal Jaya Lagi

11 Februari 2023 22:46

GenPI.co Bali - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Bali akan mendapatkan bantuan dari Inggris untuk mempromosikan pariwisata.

Pemerintah Inggris sendiri sudah berjanji membantu mempromosikan pariwisata Bali kepada warganya.

Langkah itu bertujuan mendongkrak kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Inggris.

BACA JUGA:  Gubernur Bali: Pasal KUHP Jamin Privasi Wisatawan

“Bali selalu menjadi salah satu tujuan utama wisatawan Inggris,” kata Wakil Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste Matt Downing, Senin (6/2).

Dia menjelaskan kunjungan wisman ke Bali menurun drastis akibat pandemi covid-19.

BACA JUGA:  Punya Potensi Pariwisata, Pasar Ubud Direvitalisasi, Dana Rp 99 Miliar

Meskipun demikian, dia menilai saat ini pariwisata di Bali menunjukkan tren positif.

Menurut Downing, jumlah wisman yang berkunjung ke Bali sudah menunjukkan kenaikan.

BACA JUGA:  Kontes Australian Supermodel Kenalkan Wisata dan Budaya Bali

“Kami di Inggris akan melihat apa yang dapat kami lakukan untuk mendorong warga kembali berwisata ke luar negeri,” kata Downing. (ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ragil Ugeng

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI