Bandara Ngurah Rai Bikin Gembira, Jutaan Penumpang Hilir Mudik

20 Agustus 2022 22:00

GenPI.co Bali - Kabar gembira disampaikan oleh Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai setelah memaparkan pelayanan terhadap jutaan lebih penumpang yang hilir mudik selama semester 2022.

Tak tanggung-tanggung selama periode Januari-Juli 2022 lalu, PT Angkasa Pura (AP) I menyebut telah melayani setidaknya 5.612.677 penumpang.

Jumlah fantastis yang tiba dan pergi dari Bandara Ngurah Rai, Bali datang dari penerbangan domestik maupun mancanegara.

BACA JUGA:  Ingin Awet Muda Pakai Obat Alami? Cukup Minum Jus Delima

“Trafik penumpang saat ini masih mengalami tren positif," ujar GM PT AP I Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan, Selasa (16/08/22).

Menurut Handy, rata-rata di bulan Agustus 2022, Bandara Ngurah Rai Bali melayani kurang lebih 20 ribu penumpang penerbangan domestik dan internasional per harinya.

BACA JUGA:  Napi Bule Cewek Peru Tewas Mendadak, Polisi Beber Fakta Ini

Angka itu termasuk menurun dibandingkan jumlah penumpang yang terlayani per harinya pada bulan Juli 2022.

Di mana rata-rata penumpang per hari pada Juli 2022 berada pada kisaran 28 ribu penumpang.

BACA JUGA:  Polisi Beber Fakta Mahasiswa Cianjur Penembak Ibu-ibu Bali

Meski demikian, kata dia, jumlah tersebut termasuk lumrah karena di bulan Agustus 2022 ini termasuk dalam kategori low season. Para turis rata-rata kembali ke rumahnya masing-masing.

Dengan diterbitkannya SE 77 Tahun 2022 terkait Pelaku Perjalanan Dalam Negeri (PPDN) jalur udara, PT AP I Ngurah Rai berharap tidak mempengaruhi trafik penumpang.

"Kami berharap dengan berlakunya peraturan terbaru ini tidak mempengaruhi lalu lintas di Bandara Ngurah Rai secara signifikan," papar Handy Heryudhitiawan.

Jumlah pelayanan terhadap penumpang yang hilir mudik di Bandara Ngurah Rai tentu saja jadi kabar gembira kebangkitan pariwisata Bali yang sempat terpuruk imbas pandemi Covid-19. (gie/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI