Penumpang di Bandara Ngurah Rai Naik 239 Persen, Bali Untung

30 Juni 2022 09:00

GenPI.co Bali - Untung besar menyertai pariwisata Bali belakangan ini setelah kabarnya terjadi kenaikan jumlah penumpang di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai hingga 239 persen.

Rata-rata 35.434 orang penumpang dan 228 pesawat per hari dilayani oleh bandara terbesar di Pulau Dewata tersebut sesuai data otoritas setempat.

Jika dibandingkan dengan tahun 2021, penumpang di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Badung, Bali meningkat sebanyak 239 persen

BACA JUGA:  Korupsi Baru? KPK Beber Banyak Tambang Ilegal di Karangasem Bali

"Traffic pesawat serta jumlah penumpang domestik maupun internasional sedang berada dalam tren positif,” ujar General Manager Bandara Ngurah Rai Handy Heryudhitiawan, Senin (27/06/22).

Handy Heryudhitiawan menambahkan pada tahun ini, Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali diproyeksikan akan melayani 9 juta orang penumpang.

BACA JUGA:  Denpasar Heboh! Temuan Mayat Orok Bayi Jalan By Pass Ngurah Rai

Hingga bulan Mei 2022, Bandara Ngurah Rai telah mencatatkan statistik sebanyak 3.186.854 orang penumpang.

Selain itu, adanya penambahan rute Internasional serta beroperasinya kembali maskapai Virgin Australia dan Viet Jet Air ikut mendorong peningkatan penumpang di Bandara Ngurah Rai.

BACA JUGA:  Piala AFC: Bali United Dipecundangi Visakha FC, Respons Teco?

Kabar terbaru, Emirates yang melayani rute Bali – Dubai PP kembali beroperasi setiap hari ke Bandara Ngurah Rai.

"Secara moderat kami proyeksikan terdapat sembilan juta penumpang akan dilayani di Bandara Ngurah Rai sepanjang 2022," imbuhnya.

Handy menambahkan peningkatan kunjungan ini juga membuat bandara akan meningkatkan kualitas pelayanannya.

"Untuk itu, dibutuhkan kesiapsiagaan dari berbagai unit di bandara untuk memastikan pelayanan yang kami berikan kepada para pengguna jasa adalah yang terbaik," papar Handy.

Jumlah kenaikan penumpang hingga melebihi angka dua kali lipat ini tentu jadi 'durian runtuh' atau untung besar bagi Bali yang sempat terpuruk sektor pariwisatanya imbas pandemi Covid-19. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI