Ada Rp880 Ribu, Traveloka Rilis Tiket Pesawat Murah Jakarta-Bali

28 Maret 2022 12:00

GenPI.co Bali - Traveloka merilis daftar harga tiket pesawat murah khusus jurusan Jakarta-Bali hari ini, Senin (28/03/22). Siapa sangka ada yang hanya seharga Rp880 ribu saja.

Pasca dibukanya lagi pintu pariwisata di Pulau Dewata, kunjungan para wisatawan boleh saja membludak.

Hal ini pun jadi momentum para pelancong yang juga warga Jakarta untuk sekedar menikmati waktu libur di provinsi berjulukan Pulau Seribu Pura tersebut.

BACA JUGA:  Aktor Ikatan Cinta Johan Morgan Jadi Tersangka di Bali, Kenapa?

Di sisi lain kehadiran para wisatawan dari ibu kota Indonesia itu pun sangat disyukuri oleh Bali yang sempat terpuruk imbas pandemi Covid-19.

Nah, demi memudahkan perjalanan dari Jakarta-Bali, Traveloka pun merilis daftar tiket pesawat termurah hari ini, Senin (28/03/22).

BACA JUGA:  UNUD Bali Dapat Wejangan Khusus dari Menkes Budi, Apa Itu?

1. Lion Air

Untuk penerbangan pertama ada Lion Air dengan jadwal keberangkatan pukul 14.00 WIB dan pukul 17.00 WIB dari Bandara Soekarno Hatta. Harga tiketnya hanya Rp880.900 saja.

BACA JUGA:  Bagikan WGS ke Universitas Udayana, Bali Prioritas Kemenkes

2. Super Air Jet

Lantas di posisi kedua ada Super Air Jet yang tawarkan harga Rp893.000 dengan jadwal keberangkatan pukul 15.45 WIB dari Bandara Soekarno Hatta.

3. AirAsia

Posisi tiga, ada maskapai AirAsia dengan jadwal keberangkatan pukul 14.50 WIB, 15.40 WIB, dan 16.35 WIB dari Bandara Soetta dan harga tiketnya hanya Rp960.100.

4. Batik Air

Batik Air tak mau kalah dengan tawaran harga Rp1.037.900 untuk penerbangan pukul 13.30 WIB dan 16.55 WIB dari Soekarno Hatta.

5. Citilink

Terakhir, Traveloka memaparkan tiket pesawat termurah Jakarta-Bali hari ini jatuh kepada maskapai Citilink dengan harga Rp1.160.300. Anda bisa berangkat pukul 13.00 WIB dan 16.05 WIB dari Bandara Soekarno Hatta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2025 by GenPI.co BALI