Tiga Pesawat Tiba di Ngurah Rai, Penumpangnya Ramaikan Bali

07 Maret 2022 13:00

GenPI.co Bali - Pariwisata Bali kini makin mampu tunjukkan tajinya lagi setelah tiga maskapai pesawat yang bawa penumpang jumlah banyak tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Jumat (04/03/22).

Diketahui, tiga penerbangan yakni Jetstar Asia, Garuda Indonesia (GA), dan Scoot sama-sama tiba di bandar udara tersebut.

Maskapai Jetstar Asia nomor penerbangan 3K243 rute Singapura - Denpasar mendarat pada pukul 09.55 WITA dengan jenis pesawat Airbus A320, mengangkut 8 penumpang.

BACA JUGA:  Resahkan Warga Hindu Bali saat Nyepi, ODGJ Kuta Diciduk Polisi

Gruda Indonesia rute Sydney - Denpasar mendarat pada pukul 14.45 WITA menggunakan jenis pesawat Airbus A330 dan mengangkut sebanyak 61 penumpang.

Kemudian, Scootdengan rute Singapura - Denpasar mendarat pukul 18.05 WITA menggunakan pesawat Airbus A320 dan mengangkut sebanyak 42 penumpang.

BACA JUGA:  Dua Keluarga Bertetangga di Bali Saling Pukul dan Lapor Polisi

Total membawa 111 penumpang dari negara asing tentu saja disyukuri oleh Direktur Utama Angkasa Pura I, Faik Fahmi yang mengatakan ini jadi tanda kebangkitan pariwisata Pulau Dewata.

"Suksesnya pendaratan perdana tiga maskapai rute internasional hari ini menambah optimisme akan kebangkitan industri aviasi dan pariwisata," kata Direktur Utama Angkasa Pura I, Faik Fahmi, Sabtu (05/03/22).

BACA JUGA:  Kisruh Rusia-Ukraina: TKI Bali Sukses Dievakuasi, Kondisinya?

Hal ini, diharapkan dapat membawa multiplier effect bagi pertumbuhan ekonomi di Bali dan Indonesia.

Ia menjelaskan, maskapai Jetstar Asia mengoperasikan sebanyak 3 penerbangan dalam sepekan yaitu pada Selasa, Jumat, dan Minggu.

GA mengoperasikan sebanyak 1 penerbangan dalam sepekan pada hari Jumat. Sedangkan Scoot mengoperasikan 3 penerbangan selama sepekan, yakni Senin, Jumat, dan Minggu.

"Ini juga menambah daftar maskapai internasional yang telah kembali beroperasi di Bali setelah sebelumnya Garuda Indonesia rute Narita-Denpasar dan Singapore Airlines rute Singapura - Denpasar," ujarnya.

Terlepas dari fakta membuat ramai Bali sekali lagi, para penumpang dari tiga maskapai pesawat yang mendarat di Bandara Ngurah Rai tersebut telah mematuhi protokol kesehatan (prokes) yang ada guna cegah Covid-19. (Ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI