Enaknya Gowes Bareng E-Bike, Olahraga Sepeda Gaya Baru di Bali

10 Februari 2022 22:00

GenPI.co Bali - Tren olahraga sepeda gaya baru bisa dicoba di Bali. Terbukti dengan hadirnya E-Bike yang bisa dipakai gowes mengitari berbagai wilayah kabupaten/kota, salah satunya di Denpasar.

Popularitas sepeda lipat sempat begitu digemari oleh kalangan masyarakat, meskipun di tengah pandemi Covid-19 seperti saat ini.

Nah, alih-alih menggunakan kendaraan roda dua tersebut, kini ada pilihan sepeda lain yang layak untuk dikayuh baik bareng keluarga atau rekan sejawat bernama Electric Bike (E-Bike).

BACA JUGA:  Buat Rugi Rp44 Juta, Polsek Kuta Bali Tangkap Karyawan Pegadaian

Seperti namanya, E-Bike merupakan sepeda listrik yang bisa dibilang begitu nyaman untuk digunakan gowes karena mengandalkan energi baterai.

Kendati konsepnya mirip dengan motor listrik, pengendaranya tetap diminta untuk mengayuh pedal agar sepeda ini bisa jalan. Tentu dengan tenaga yang dibutuhkan tak terlalu besar.

BACA JUGA:  Bule Rusia di Bali Gelar Party Tengah Malam Dibubarkan Polisi

Melihat pangsa pasar kendaraan olahraga modern tersebut begitu apik jika diimplementasikan di Bali, Rodalink Indonesia selaku produsen sepeda memanfaatkan kesempatan ini.

Rae Nitta, Marcomm Rodalink Indonesia lantas menuturkan jika perusahaan tempatnya bekerja mulai mengenalkan E-Bike lewat gowes bertajuk Mulai di Rodalink Aja (MDRL) di Denpasar.

BACA JUGA:  Performa di Bali Mengerikan, Arema FC Dapat Hadiah Menggiurkan

MDRL sesi Bali yang dihelat pada 6 Februari lalu start dari outlet Rodalink di Jalan Teuku Umar, Denpasar dengan menyusuri trek sejauh 40 kilometer.

Belasan pengguna E-Bike menjajal beragam medan trek, mulai dari halus beraspal, hingga ke pelosok persawahan.

"Tren olahraga bersepeda di Bali masih kuat, komunitas sepedanya juga sangat solid," ungkap Rae Nitta, Marcomm Rodalink Indonesia, Kamis (10/02/22).

Lebih lanjut, Rae Nitta juga mencoba menjelaskan kepada publik bahwa konsep sepeda listrik bukan berarti otomatis dan tak perlu dikayuh.

"Masyarakat harus paham, bahwa sepeda listrik harus tetap dikayuh. Hanya saja tenaganya ditambah energi listrik dari baterai," tandas Rae Nitta.

Melalui gagasan Rodalink ini bukan tak mungkin E-Bike akan membuat masyarakat Bali makin gemar lakukan gowes untuk menjaga kesehatannya. Bagaimana tertarik untuk mencoba sepeda listrik ini? (gie/jpnn)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI