Kasus Positif Covid-19 di Bali Efek Wisman, Kata Gubernur Koster?

07 Juli 2022 02:00

GenPI.co Bali - Gubernur I Wayan Koster meminta masyarakat Bali tak panik setelah adanya peningkatan kasus positif Covid-19 secara signifikan gegara wisatawan mancanegara (wisman) dan orang-orang dari luar provinsi.

Menurut dia, masyarakat sudah sepantasnya tak perlu khawatir dengan kenaikan fluktuatif tersebut selama dua pekan belakangan ini.

"Saya merasa tidak ada yang perlu dikhawatirkan dalam kasus ini, yang sembuh juga meningkat dan yang meninggal hampir tidak ada, sudah nol," kata Gubernur Koster, Sabtu (02/07/22).

BACA JUGA:  Daftar Harga Rumah Murah Dijual di Bali, Mulai dari Rp525 Juta

Koster menyebut tak ada temuan dengan kasus Covid-19 Omicron jenis terbaru, sedangkan dampak pada penderita tidak terlalu berat bahkan tanpa gejala.

Mereka yang terinfeksi belakangan ini juga disebut bukan berasal dari warga asli.

BACA JUGA:  Anak Ketua DPRD Badung Konsumsi Narkoba, JPU Ungkap Fakta 'Gila'

Deretan penyumbang kasus positif belakangan terdiri atas warga negara asing (WNA) yang hendak kembali ke negaranya dan ketika dilakukan tes terdeteksi positif.

Selain itu, berasal dari warga luar Bali, sedangkan kasus yang dialami warga Bali stabil.

BACA JUGA:  Kakek di Badung Bali Tewas Ulah Pati, Fakta Ini Diungkap Polisi

"Kunjungan turis asing sekarang mencapai 7.000 – 8.000 orang dalam satu hari. Ada negara yang masih memberlakukan balik harus tes PCR dan ketika balik positif, sekitar 10, tetapi tidak pernah di atas 20 orang," imbuhnya.

Politikus Partai PDIP ini juga merasa persentase kenaikan kasus virus dari orang luar punya persentase kecil.

"Kalau dibandingkan dengan yang datang saya kira itu persentasenya sangat kecil," ujar Koster.

Menurut Gubernur I Wayan Koster upaya menanggulangi masalah kenaikan kasus positif virus Covid-19 secara fluktuatif di Bali imbas wisman hanyalah satu yakni mempercepat proses vaksinasi booster ke kalangan masyarakat. (Ant)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI