Peringatan Dini 2 Wilayah Bali, BMKG: Prakiraan Cuaca Hari Ini

15 Juni 2022 06:00

GenPI.co Bali - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis prakiraan cuaca sekaligus peringatan dini bagi wilayah Bali hari ini, Rabu (15/06/22).

Kendati masuk musim kemarau, sebagian besar provinsi di Indonesia tak luput dari cuaca kurang bersahabat.

Tidak terkecuali Pulau Dewata tentunya yang bukannya diterpa kondisi cerah berawan malah sering hujan.

BACA JUGA:  Goa Desa Pejaten Tabanan Bali Jadi Objek Wisata Agama, Kok Bisa?

Nah, kondisi ini pun dipastikan bakal terjadi pula pada hari ini, Rabu (15/06/22).

Pasalnya, BMKG merilis peringatan ini bagi dua wilayah yakni Bali tengah dan selatan.

BACA JUGA:  Mendagri Tito Beri Kabar Gembira RUU Provinsi Bali, Apa Itu?

"Waspada potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang berdurasi singkat di Bali bagian tengah dan selatan," tulis lembaga terkait.

Pada pagi hari, semua kabupaten/kota diperkirakan bakal cerah berawan dengan kelembaban 60-85 persen.

BACA JUGA:  Alarm Menparekraf: Subvarian Covid-19 Omicron ke Pariwisata Bali

Beralih ke siang hari, hujan ringan menyertai Bangli serta Negara. Sementara itu beberapa wilayah lain berawan dan cerah berawan.

Lantas memasuki malam hari, cerah berawan menyertai semua kabupaten/kota dengan suhu rata-rata 23-30 derajat Celcius.

Terlepas memperkirakan akan adanya hujan petir bagi dua wilayah Bali, BMKG tetap mewanti-wanti masyarakat cuaca bisa berubah sewaktu-waktu. (*)

 

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: I Made Dwi Kardiasa

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co BALI