GenPI.co Bali - Masyarakat Jalan Pidada III, Ubung, Denpasar, Bali geger sekaligus tak percaya gara-gara temuan mayat seorang warga Sumba yang tewas mengenaskan dengan tubuh penuh luka pada Minggu (29/05/22).
Warga sekitar dikejutkan oleh temuan jasad lelaki yang bisa dibilang masih muda di area got pinggir jalan setempat sekiranya pukul 07.45 WITA.
Dari hasil identifikasi kartu identitas, korban diketahui berinisial JR, berusia 28 tahun asal Sumba, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
Korban ditemukan tewas memakai celana jeans, kaus lengan panjang dan tas, semuanya berwarna hitam.
Korban ditemukan warga mengalami luka parah diduga terkena benda tumpul di beberapa bagian tubuhnya.
Warga area Denpasar, Bali menemukan sepeda motor diduga milik korban di lokasi kejadian.
Ditemukan juga batang kayu balok berukuran besar, sebatang bambu berukuran besar di dekat sepeda motor korban.
Adapun, jarak antara posisi mayat dengan sepeda motor kurang lebih 1 meter. Belum diketahui penyebab pasti kematian korban.
Tim BPBD Kota Denpasar yang menerima laporan penemuan jenazah korban segera meluncur ke TKP dan membawa jasadnya ke RSUP Sanglah menggunakan ambulans.
“Jenazah korban pertama kali ditemukan Agus Santara. Petugas BPBD langsung mengarahkan ambulans dari Pos Mahendradatta ke TKP untuk mengevakuasi korban ke RSUP Sanglah,” kata petugas BPBD Kota Denpasar
Indikasi awal JR adalah korban pembunuhan. Dugaan ini menguat berdasarkan temuan barang bukti di lokasi kejadian dan luka di tubuh korban.
Kendati berspekulasi warga Sumba inisial JR tewas karena pembunuhan imbas bukti penuh luka, BPBD tak berani tarik kesimpulan. Kasus temuan mayat yang gegerkan Denpasar, Bali ini pun ditangani oleh Polresta Denpasar. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News